Anekdot Kaya Dadakan
Komik strip sekarang banyak bertebaran di mana - mana. Dengan setiap halaman memiliki ceritanya sendiri-sendiri menjadi daya tarik dari komik strip itu. Berikut adalah modifikasi komik strip yang diubah menjadi cerpen dengan pesan yang terselubung.
Monggo dinikmati :3
Summon Uang II
Ketika sedang berjalan kesana kemari tanpa tujuan, tak
disangka Jaret menemukan sebuah lampu ajaib. Jin pun muncul dan memberikan satu
permintaan untuk dikabulkan seperti dugaan Jaret dikarenakan dia terlalu sering
menonton film tentang lampu ajaib dan jin. Jaret meminta kepada jin untuk
diberikan uang yang banyak. Jin pun mengabulkan permintaan Jaret. Ratusan
milyar uang turun seperti hujan sehingga Jaret menjadi trilyuner dadakan. Dia langsung
membeli banyak barang mulai dari makanan, minuman, keperluan – keperluan pribadi,
barang yang dibutuhkan maupun barang yang tidak dibutuhkan tanpa memikirkan
sisa uang di dompetnya. Namun ternyata, jin mencetak uang yang digunakan untuk
mengabulkan permintaan Jaret tanpa izin dari Bank Indonesia. Hal ini
menyebabkan rupiah mengalami hiperinflasi dan nilainya turun secara drastis. Bahkan sekarang, mau bikin nasi kecap saja perlu modal tiga ratus ribu rupiah. Perekonomian
Indonesia hancur berkat si Jaret.
SUMBER : GHOSTY’S COMIC (http://www.pictame.com/media/1357317933927339014_28184939)
Comments
Post a Comment