Posts

Showing posts from September, 2018

Mim Bongo Cat & Nut Button

Image
#Meme Update meme baru. Kali ini salah satu meme yang akan dibahas benar-benar fresh, masih anget baru keluar dari oven. Nama memenya adalah Bongo Cat. Sebelumnya telah dibahas dua meme yaitu  jazz music stops & trumpet boy  dan meme sebelum sebelumnya adalah  mim slaps roof of car & gru's plan . Baiklah langsung saja. Cekidot ^.^ 1. Bongo Cat (Kucing Bongo :" ) Bongo Cat mengacu pada animasi kucing yang muncul untuk memainkan bongos ( bongos adalah  alat musik berupa sepasang gendang kecil yang dipukul-pukul dengan tangan yang bagian bawahnya tidak bertutup)  yang telah digunakan dalam berbagai video remix untuk membuatnya tampak seolah-olah kucing itu bermain bersama dengan lagu yang berbeda. Setelah video asli semakin populer, orang-orang membuat versi berbeda dari video yang menunjukkan kucing itu memainkan instrumen lain. Awalnya Pada tanggal 7 Mei 2018, pengguna Twitter @DitzyFlama menanggapi pengguna Twitter @StrayRogue, GIF dari kucing animasi yang mena

Mim Jazz Music Stops & Trumpet Boy

Image
#Meme Update meme baru (aslinya mim lama tetapi masih segar dibahas di sini). Sebelumnya telah dibahas dua meme yaitu  mim slaps roof of car & gru's plan . Sekarang akan dibahas dua meme lain. Just Cekidot ^.^ 1.  Jazz Music Stops (Musik Jazz Berhenti :" ) Musik Jazz Stops adalah gambar reaksi dari seorang musisi jazz yang memainkan bass tegak dengan mulutnya. Orang-orang membaca ekspresi di wajah musisi itu sebagai ekspresi jijik dan telah menggunakannya seperti itu dalam berbagai gambar makro atau sebagai reaksi pada sesuatu. Karena gambar ini adalah gambar reaksi pada sesuatu, jadi penggunaannya hanya memposting gambar tersebut dalam suatu forum chat atau komentar di macam-macam sosmed dengan syarat terdapat sesuatu yang membuat kita jijik sesuai dengan ekspresi musisi pada gambar. Awalnya Contoh yang paling awal diketahui penggunaan gambar tersebut adalah pada 10 Juni 2017 di Imgur. Namun, gambar itu diberi judul Me Irl, menunjukkan bahwa itu mungkin telah di

Mim Slaps Roof of Car & Gru's Plan

Image
#Meme Siapa yang tidak kenal dengan meme? Hampir semua orang pasti kenal sebuah istilah yang merujuk pada sebuah lelucon yang terdapat di internet. Meme atau dibaca Mim sudah menjadi keseharian asupan para warganet di berbagai lini masa. Keseharian tersebut mampu menciptakan suatu kebudayan yang unik berisi lelucon yang penuh makna. Sehingga tak jarang apabila orang awam menemui sebuah mim mereka tidak paham dan melewatkan leluconnya.  Kali ini akan dibahas beberapa meme yang masih anget bagaimana asal-usulnya dan yang paling penting bagaimana penggunannya sehingga mim tersebut tidak missused . 1. Slaps Roof of Car (Menabok Atap Mobil :" )  Slaps Roof of Car adalah template populer yang menampilkan percakapan antara seorang penjual mobil dan calon pembeli dimana penjual menekankan frasa " this bad boy can fit so much X in it (artinya :  bocah nakal ini dapat memuat begitu banyak X di dalamnya)" dengan menampar atap mobil. Frasa ini sering digunakan sebagai ketera

PPT Pahlawan Papua & Pengorbanan Sultan

#Share Tahukah kalian berapa jumlah tokoh yang telah diangkat oleh pemerintah sebagai pahlawan nasional hingga tahun 2017? Jawabannya adalah 173 orang. Tidak sembarang orang dapat menyandang secara resmi gelar pahlawan nasonal. Beberapa tokoh di bawah ini merupakan pahlawan nasional yang memiliki jasa dalam mewujudkan integrasi bangsa.        Tadi itulah pemaparan powerpoint para tokoh persatuan yang berjasa dalam mewujudkan integrasi bangsa Indonesia. Baik pahlawan nasional dari Papua maupun para Raja penguasa, mereka turut bahu membahu menolong Indonesia supaya terbebas dari jeratan penjajah melalui persatuan. Jikalau kalian ingin mendownload file-nya monggo dicomot :  Link  . Di dalamnya ada bonus soal + pembahasan. Jangan kaget dengan ukuran file-nya :"v serta gunakan dengan bijak =,= Sekian :3

Tipe Perkecambahan

Image
#Materi #Biologi Melanjutkan pembahasan sebelumnya mengenai  biji monokotil dan biji dikotil  yakni membahas tentang perkecambahannya. Perkecambahan merupakan tahap paling awal dalam proses pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan. Tipe perkecambahan dibagi menjadi dua yaitu hipogeal dan epigeal. Pembagian ini didasarkan pada letak kotiledon ketika biji berkecambah. 1. Hipogeal Pada perkecambahan tipe hipogeal terjadi pertumbuhan memanjang bagian epikotil menyebabkan plumula keluar menembus kulit biji dan muncul di atas permukaan tanah sehingga kotiledon tetap berada di dalam tanah. Pada umumnya perkecambahan tipe hipogeal terjadi pada biji monokotil. 2. Epigeal Pada perkecambahan tipe epigeal terjadi pertumbuhan memanjang bagian hipokotil, akibatnya kotiledon dan plumula terdorong ke atas permukaan tanah. Pada umumnya perkecambahan tipe epigeal terjadi pada biji dikotil. Untuk memudahkan simak tabel berikut mengenai perbedaan hipogeal dengan epigeal. No Perbe

Penerapan Trigonometri Dalam Penentuan Arah Kiblat

Image
#Share Trigonometri merupakan salah satu cabang ilmu dalam matematika. Ketika kita mempelajari ilmu ini tentunya kita penasaran apa manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. Nah, kali ini dibahas apa penerapan ilmu trigonometri yang berisi sin cos tan tersebut. Contoh penerapannya yaitu dalam menentukan arah kiblat bagi muslim ketika hendak mendirikan masjid. Berikut makalahnya... APLIKASI TRIGONOMETRI DALAM KEHIDUPAN SEHARI – HARI “Penentuan Arah Kiblat” Permasalahan SMAN 2 LUMAJANG  akan membangun sebuah masjid dengan tujuan supaya ibadah siswa menjadi lebih teratur dan juga tidak ada lagi alasan terlambat masuk kelas dikarenakan masjid yang terlalu jauh. Untuk menentukan arah kiblat agar sesuai dengan syarat sah shalat karena letak geografis Indonesia yang tidak sejajar dengan arah kiblat dan sedikit melenceng dari garis normal kompas yang menunjukkan arah barat. Untuk itu, diperlukan perhitungan agar arah kiblat masjid yang akan dibangun sesuai menuju ke arah Ka’bah.

Biji Monokotil & Biji Dikotil

Image
#Materi #Biologi  Biji pada tumbuhan dibedakan menjadi dua macam, yaitu biji monokotil (berkeping satu) dan biji dikotil (berkeping dua). Struktur Biji Di dalam belahan biji, terdapat calon individu baru disebut embrio yang dilengkapi dengan cadangan makanan. Embrio dikelilingi oleh kotiledom, endosperma, atau keduanya. Kotiledon berfungsi untuk menyerap zat-zat makanan dari cadangan makanan yaitu endosperma  yang kemudian dipindahkan ke embrio ketika biji mulai berkecambah. Kotiledon pada biji dikotil berjumlah satu pasang (dua kotiledon). Untuk biji monokotil hanya memiliki satu kotiledon. Kotiledon inilah alasan penamaan dikotil dan monokotil. Pada kotiledon biji dikotil cenderung lebih berdaging tebal karena menyerap sari makanan dari endosperma ketika biji sedang tahap perkembangan. Itulah kenapa biji dikotil tidak mempunyai endosperma. Sedangkan, pada biji monokotil kotiledon lebih tipis dan panjang. Embrio merupakan kuncup embrionik yang memanjang melekat pada k

Faktor yang Memengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan

Image
#Materi #Biologi Pada postingan sebelumnya telah dijelaskan mengenai pertumbuhan dan perkembangan pada makhluk hidup  secara umum serta perbedaan antara keduanya. Selanjutnya, akan dibahas tentang Faktor-faktor yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan tepatnya pada TUMBUHAN . Faktor-faktor tersebut dikelompokkan menjadi dua yaitu, faktor eksternal dan faktor internal. A. Faktor Eksternal Faktor eksternal merupakan segala sesuatu dari luar yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan bersumber dari lingkungan. Faktor-faktor tersebut antara lain : 1.) Nutrisi Nutrisi dapat berupa unsur atau ion. Unsur-unsur penting dibagi menjadi unsur makro dan unsur mikro. Unsur makro adalah unsur yang dibutuhkan dalam jumlah banyak, yaitu : C, H, O, N, S, P, K, Ca, dan Mg. Sedangkan unsur mikro adalah unsur yang diperlukan dalam jumlah sedikit, yaitu : Fe, B, Mn, Mo, Zn, Cu, Co, Ni, dan Cl. 2.) Air Tumbuhan tentunya membutuhkan air. Adapun fungsi-fungsi air adalah : a. Pelarut zat-za